Sunday, November 19, 2017

Gigi-gigiku - My Teeth -


Saat tersenyum indah menjadi pusat perhatian,
Menjadi mudah di saat makan,
Tetapi jarang diperhatikan.. 
Karena selalu terlupakan.. 
Sebab terlihat baik-baik saja,
Sekali sakit datangnya bertubi-tubi..
Akibat lalai karena menyepelekan,
Menyesal satu per-satu setelah rusak, rapuh dan hancur 

Begitu besar pengorbanannya, 
Sepanjang hari selalu bekerja..
Demi asupan energi dari makanan,
Tubuh sehat berkat bantuannya setiap hari..
Nyatanya sangat penting.. 
Tanpanya apalah arti saat makan,
Rasa sedih bila kehilangan hanya satu saja, 
Timbul rasa penyesalan,
Karena biaya mengganti yang palsu sekalipun tidaklah murah..
Janganlah menyepelekan sekecil apapun itu, 
Tetaplah sangat berharga... 
Mengganti palsu, tidak akan bisa setangguh dan sekuat yang asli... 
Semua perlu perhatian dan perawatan, 
Segala sesuatu jangan dianggap remeh...
Harus serius dan hati-hati, 
Jangan asal-asalan, apalagi menyepelekannya...
Sebelum semua terlambat kehilangannya.. 
Sebelum hancur menjadi palsu...
Sebelum keropos rusak dan berlubang..
Sebelum sakitnya sampai dalam syaraf... 
Sebelum nafsu makan kandas...
Perhatikan dan rawatlah dengan cara yang benar,
Jangan remehkan dirinya,
Meski kecil tapi sangatlah penting,
Begitu berarti saat kehilangannya..
Bersihkan gosoklah yang sabar..
Jangan menyiksanya terlalu keras...
Jangan menyakitinya terlalu panas dan terlalu dingin...
Bersikap yang lembut dan halus kepadanya,
Karena kerusakannya sangat merugikan untuk seumur hidup..
Maka ingatlah selalu padanya,
Meskipun kecil tetapi kita pasti sangat membutuhkan pertolongannya juga...
18112017 written by : Kepik Romantis / PVA

Sumber Photo: https://i.pinimg.com/originals/35/0f/12/350f1273845a480b8b2106ee97fa5d65.jpg
http://akshaylaserdentalcare.com/wp-content/uploads/2014/06/HowtoBrushYourTeeth-FINAL.jpg
http://chikk.net/wp-content/uploads/2015/10/25-10_LIG_1.jpg
http://www.gxdentist.co.uk/blog/wp-content/uploads/2014/11/10701932_530240620411775_3912641513899804277_n.png
https://kellythekitchenkop.com/wp-content/uploads/2016/06/brushing-wrong-2.jpg
https://img.webmd.com/dtmcms/live/webmd/consumer_assets/site_images/media/medical/hw/h9991631_001.jpg

No comments:

Post a Comment